“Mengawal
Kepemimpinan Baru Indonesia”, itulah tema kegiatan Musyawarah Nasional Badan
Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (Munas BEM SI) ke VIII, yang dilaksanakan
di Universitas Tanjungpura, pada tanggal 29 Januari – 3 Februari 2015 dengan
BEM Untan sebagai tuan rumah. Acara Munas yang digelar di aula gedung Siskom
Universitas Tanjungpura dihadiri oleh 94 perguruan tinggi seluruh Indonesia,
dengan jumlah peserta yang mencapai lebih dari 200 orang.
“Ini adalah sejarah
baru bagi BEM Untan dan ini merupakan penyelengaraan Munas BEM SI dengan peserta
terbanyak,” ujar Rahmat Saiful, Presiden Mahasiswa Untan.
Acara
Munas ini diawali oleh seminar tentang “bagaimana pentingnya membangun daerah
perbatasan” yang disampaikan oleh Wakil ketua
MPR RI, Oesman Sapta Odang. Kemudian dilanjutkan dengan agenda bedah buku
”blok mahakam” bersama Marwan Batubara dan Drs. Hatta Taliwang.
Acara inti dari
Munas BEM SI ini ialah untuk mengevaluasi kinerja koordinator pusat,
koordinator forum perempuan, koordinator wilayah dan koordinator isu. Selain
itu, dalam MUNAS ini juga menetapkan koordinator pusat, koordinator forum
perempuan, koordinator wilayah dan koordinator isu untuk
periode selanjutnya. Diakhir sidang, ditetapkan pula isu apa saja yang akan
dikawal oleh BEM SI.
Hasil dari Munas BEM
SI ini sendiri ialah ditetapkannya Universitas Lampung (Unila) sebagai
koordinator pusat BEM SI, bersama dengan Universitas Riau sebagai koordinator
pusat Forum Perempuan BEM SI. Selain itu juga terpilih koordinator masing –
masing wilayah dan koordinator masing – masing isu (terlampir).
“Hal ini merupakan prestasi bagi BEM Unila yang tahun lalu
menjadi Korwil se-Sumbagsel BEM SI. Saya berharap amanah ini dapat dijalankan
dengan baik bersama semua rekan mahasiswa,” ungkap Ahmad Khairudin Syam selaku
Presiden BEM Unila. Koordinator Pusat
(Korpus) berperan sebagai koordinator utama dalam hal komunikasi, eskalasi
keseluruhan isu, dan evaluasi yang dijalankan oleh BEM SI.
Di akhir sidang, membahas penetapan tempat rakernas 2015. Dari beberapa
universitas yang mengajukan diri untuk menjadi tuan rumah rakernas, akhirnya
Universitas Andalas (Unand), Padang, di
sepakati forum untuk menjadi tuan rumah rakernas 2015.
Setelah sidang berakhir, para peserta Munas melakukan city tour ke
beberapa tempat di kota Pontianak, seperti keraton kadariah, tugu khatulistiwa,
dan pusat perbelanjaan oleh-oleh di PSP.
Salah satu peserta Munas dari Universitas Tanjungpura, Randa Reynaldi,
mengatakan bahwa membersamai teman – teman mahasiswa se-Indonesia dalam
kegiatan ini memberikan kesan yang begitu mendalam. “Disini saya bertemu dengan
berbagai warna dan karakter Indonesia. Suatu kebangaan bisa berada satu forum
selama 5 hari bersama para pemimpin masa depan Indonesia”.
Ketua BEM Untan, Rahmat Saiful berharap agar Oesman Sapta dapat menepati
janjinya untuk menyampaikan hasil Munas tersebut kepada pemerintah. “Kita berharap
dengan bapak Oesman Sapta untuk mempertemukan kita dengan bapak Presiden atau
paling tidak menyampaikan hasil Munas kita kepada bapak Presiden,” ucapnya.
Berikut adalah daftar Koordinator Wilayah (Korwil) BEM SI 2015 &
Koordinator Isu (Korsu) Nasional BEM SI 2015 :
Koordinator Wilayah (Korwil) BEM SI 2015 :
1. Sumbagut (UNSYIAH, Banda Aceh)
2. Sumbagsel (UNSRI, Palembang)
3. Jabodetabek-Banten (UNJ, Jakarta)
4. Jabar (UNPAD, Bandung)
5. Jogloseto (UNSOED, Purwokerto)
6. Jatim (UB, Malang)
7. Bali-Nusra (Univ. Mahasaraswati, Denpasar)
8. Kaltengbar (Univ. Tanjungpura, Pontianak)
9. Kaltimsel (Univ. Mulawarman, Samarinda)
10. Gorontalo (Univ. Negeri Gorontalo, Gorontalo)
11. Sulut (IAIN Manado, Manado)
12. Sul Tenggara (Univ. Lakidende)
13. Sul Tengah (Univ. Tadulako)
14. Papua (Univ. Musamus, Merauke)
Koordinator Wilayah (Korwil) BEM SI 2015 :
1. Sumbagut (UNSYIAH, Banda Aceh)
2. Sumbagsel (UNSRI, Palembang)
3. Jabodetabek-Banten (UNJ, Jakarta)
4. Jabar (UNPAD, Bandung)
5. Jogloseto (UNSOED, Purwokerto)
6. Jatim (UB, Malang)
7. Bali-Nusra (Univ. Mahasaraswati, Denpasar)
8. Kaltengbar (Univ. Tanjungpura, Pontianak)
9. Kaltimsel (Univ. Mulawarman, Samarinda)
10. Gorontalo (Univ. Negeri Gorontalo, Gorontalo)
11. Sulut (IAIN Manado, Manado)
12. Sul Tenggara (Univ. Lakidende)
13. Sul Tengah (Univ. Tadulako)
14. Papua (Univ. Musamus, Merauke)
Koordinator Isu (Korsu) Nasional BEM SI 2015:
1.
Bidang Ekonomi (UGM, Yogyakarta)
2.
Bidang Korupsi (UNPAD,
Bandung)
3.
Bidang Pendidikan & Kebudayaan (UPI, Bandung)
4.
Bidanh Pertanian (IPB, Bogor)
5.
Bidang Energi (ITB, Bandung)
6.
Bidang Kesehatan
(UNAIR, Surabaya)
7.
Bidang Lingkungan (Univ. Udayana, Denpasar)
8.
Bidang Maritim (ITS, Surabaya)
*Berita ini ditulis oleh Randa Reynaldi, untuk dimuat dalam majalah Buletin Pena (BULPEN) FKIP Untan
Assalamualaikum :)
BalasHapuswah terima kasih ya.. saya jadi nemu foto untuk artikel ini.. http://raih-rmf-fst11.web.unair.ac.id/artikel_detail-158595-Catatan%20SESKAB%20BEM%20UNAIR%202015-Bendera%20dan%20Logo%20BEM%20Universitas%20Airlangga.html
hehe..