Sabtu, 28 Juni 2014

Suarez oh Suarez

isu suarez lagi hangat-hangatnys beredar. terakhir mengenai sanksi yang dijatuhkan FIFA kepada suarez

Suarez diberi sanksi dikenakan terpanjang dalam sejarah di Piala Dunia oleh FIFA.

Dia diskors dari semua aktivitas yang berhubungan dengan sepak bola selama 4 bulan

dan selama 9 pertandingan internasional dia juga dilarang tampil.

Suarez bakal absen selama dua bulan pertama di awal musim bagi Liverpool di Premier League dan Liga Champion.

Di timnas, dia harus absen pertandingan non-persahabatan hingga 2016.

tentunya ini merupakan hukuman yang sangat menyakitkan.

bukan hanya masalah seberapa lama waktu larangannya, tspi bagaimana keterasingan yang akan dijalaninya

Suarez diskors dari semua aktivitas sepakbola. tentunya ini merupakan bentuk pengasingan yang meyedihkan.

Chiellini yang merupakan korban gigitan suarez juga tak menyangka bahwa hukuman yg dihadapi suarez begitu berat

"Intervensi disiplin oleh badan yang berkompeten selalu saya anggap tegas, tetapi menurut saya sanksi yang diberikan itu berlebihan."

"Saya sangat berharap dia akan diizinkan, setidaknya, untuk tetap dekat dengan rekan setim (di pinggir lapangan).....

sebab larangan tersebut benar-benar mengasingkan seorang pemain." Komentar Chiellini terhadap hukuman yg diterima Suarez

menarik melihat apa yang akan dilakukan top scorer liga inggris musim lalu ini ketika hukumannya telah selesai

apakah ia akan mengamuk kembali dengan menjadi top skor kembali, atau justru korban suarez akan bertambah !

#SaveSuarez


Tidak ada komentar:

Posting Komentar